Latest Posts

Thursday, January 30, 2014

Ini adalah sebuah cerita tentang pentingnya berpikir positif jika menghadapi masalah.

Suatu ketika seorang anak perempuan mengeluh pada ayahnya bahwa hidupnya sangat susah dan dia tidak tahu bagaimana cara menghadapinya. Ia merasa lelah menghadapi sulitnya hidup yang dijalaninya dan tampaknya masalah selalu datang bertubi-tubi, selesai satu masalah, datang masalah yang lain lagi.

Sang ayah yang seorang koki kemudian mengajaknya ke dapur. Ia mengambil tiga buah panci dan mengisinya dengan air serta meletakkannya di atas api. Setelah ketiga panci mulai mendidih ia meletakkan sebuah kentang ke dalam panci pertama, telur pada paci ke dua dan biji kopi di panci ke tiga.

Sang ayah kemudian duduk dan diam menunggu tanpa mengucap satu katapun pada putrinya.

Putrinya yang tak sabar dengan apa yang dilakukan ayahnya mengeluh, tampak gusar dan gelisah sambil bertanya dalam hatinya, "apa yang akan dilakukan ayah?"

Setelah kurang lebih dua puluh menit berlalu, sang ayah mematikan kompor. Dia mengambil kentang dari panci dan meletakkannya dalam mangkok. Lalu mengambil telur dan meletakkanya dalam mangkuk yang lain. Dia kemudian menyendok kopi dan menuangkannya dalam sebuah cangkir.

Pandangan sang ayah beralih pada putrinya dan ia bertanya, "Putriku, apa yang kamu lihat?"

"Kentang, telur dan kopi," jawab putrinya dengan terburu-buru dan setengah hati.

"Lihat lebih dekat", kata sang ayah, "cobalah untuk menyentuhnya."

Dia melakukan dan menyadari bahwa kentangnya telah berubah menjadi lembut. Sang ayah kemudian memintanya untuk mengambil telur dan memecahkannya. Setelah mengupas kulitnya, ia mengamati telur rebus. Akhirnya, sang ayah memintanya untuk mencicipi kopi dalam gelas dan tercium aroma yang harum dan membuat anak perempuan tersebut tersenyum pada ayahnya.

"Ayah, apa artinya ini semua?" tanyanya.





Sang ayah kemudian menjelaskan bahwa kentang, telur dan biji kopi memiliki masing-masing menghadapi kesulitan pada air mendidih. Namun, masing-masing menunjukkan reaksi yang berbeda. Kentang yang keras saat dimasukkan tetapi dalam air mendidih, menjadi lunak dan lembut.

Telur itu rapuh, dengan kulit luar tipis yang melindungi cairan di dalamnya saat dimasukkan ke dalam air mendidih bagian dalam telur menjadi keras.

Namun, biji kopi yang unik. Setelah mereka terkena air mendidih, biji tersebut mengubah warna air dan menciptakan sesuatu yang baru.

"Yang manakah dirimu?" tanya ayah pada putrinya. "Ketika kesulitan menderamu, bagaimana kamu menyikapinya? Apakah kamu seperti sebuah kentang, telur, atau kopi?"

Dalam kehidupan, banyak hal terjadi di sekitar kita. Tetapi satu-satunya hal yang benar-benar penting adalah apa yang terjadi dalam diri kita.

Tipe yang manakah Anda? Ketika datang sebuah masalah (dan akan datang masalah yang lain lagi) bagaimana kita bereaksi? Apakah problema yang datang akan membuat kita lemah, keras hati atau menyebabkan kita berubah menjadi sesuatu yang berharga?

Sebuah pelajaran berharga: "Kebahagiaan bukanlah sesuatu yang Anda temukan, itu adalah sesuatu yang Anda buat."

Kutipan Inspiratif: "Senyum dalam kenikmatan, senyum kesakitan, Tersenyumlah saat kesulitan mendera seperti hujan, Senyum ketika seseorang menyakiti Anda, Tersenyumlah karena seseorang pasti peduli pada Anda.

Tipe Manakah Anda ?

Ini adalah sebuah cerita tentang pentingnya berpikir positif jika menghadapi masalah.

Suatu ketika seorang anak perempuan mengeluh pada ayahnya bahwa hidupnya sangat susah dan dia tidak tahu bagaimana cara menghadapinya. Ia merasa lelah menghadapi sulitnya hidup yang dijalaninya dan tampaknya masalah selalu datang bertubi-tubi, selesai satu masalah, datang masalah yang lain lagi.

Sang ayah yang seorang koki kemudian mengajaknya ke dapur. Ia mengambil tiga buah panci dan mengisinya dengan air serta meletakkannya di atas api. Setelah ketiga panci mulai mendidih ia meletakkan sebuah kentang ke dalam panci pertama, telur pada paci ke dua dan biji kopi di panci ke tiga.

Sang ayah kemudian duduk dan diam menunggu tanpa mengucap satu katapun pada putrinya.

Putrinya yang tak sabar dengan apa yang dilakukan ayahnya mengeluh, tampak gusar dan gelisah sambil bertanya dalam hatinya, "apa yang akan dilakukan ayah?"

Setelah kurang lebih dua puluh menit berlalu, sang ayah mematikan kompor. Dia mengambil kentang dari panci dan meletakkannya dalam mangkok. Lalu mengambil telur dan meletakkanya dalam mangkuk yang lain. Dia kemudian menyendok kopi dan menuangkannya dalam sebuah cangkir.

Pandangan sang ayah beralih pada putrinya dan ia bertanya, "Putriku, apa yang kamu lihat?"

"Kentang, telur dan kopi," jawab putrinya dengan terburu-buru dan setengah hati.

"Lihat lebih dekat", kata sang ayah, "cobalah untuk menyentuhnya."

Dia melakukan dan menyadari bahwa kentangnya telah berubah menjadi lembut. Sang ayah kemudian memintanya untuk mengambil telur dan memecahkannya. Setelah mengupas kulitnya, ia mengamati telur rebus. Akhirnya, sang ayah memintanya untuk mencicipi kopi dalam gelas dan tercium aroma yang harum dan membuat anak perempuan tersebut tersenyum pada ayahnya.

"Ayah, apa artinya ini semua?" tanyanya.





Sang ayah kemudian menjelaskan bahwa kentang, telur dan biji kopi memiliki masing-masing menghadapi kesulitan pada air mendidih. Namun, masing-masing menunjukkan reaksi yang berbeda. Kentang yang keras saat dimasukkan tetapi dalam air mendidih, menjadi lunak dan lembut.

Telur itu rapuh, dengan kulit luar tipis yang melindungi cairan di dalamnya saat dimasukkan ke dalam air mendidih bagian dalam telur menjadi keras.

Namun, biji kopi yang unik. Setelah mereka terkena air mendidih, biji tersebut mengubah warna air dan menciptakan sesuatu yang baru.

"Yang manakah dirimu?" tanya ayah pada putrinya. "Ketika kesulitan menderamu, bagaimana kamu menyikapinya? Apakah kamu seperti sebuah kentang, telur, atau kopi?"

Dalam kehidupan, banyak hal terjadi di sekitar kita. Tetapi satu-satunya hal yang benar-benar penting adalah apa yang terjadi dalam diri kita.

Tipe yang manakah Anda? Ketika datang sebuah masalah (dan akan datang masalah yang lain lagi) bagaimana kita bereaksi? Apakah problema yang datang akan membuat kita lemah, keras hati atau menyebabkan kita berubah menjadi sesuatu yang berharga?

Sebuah pelajaran berharga: "Kebahagiaan bukanlah sesuatu yang Anda temukan, itu adalah sesuatu yang Anda buat."

Kutipan Inspiratif: "Senyum dalam kenikmatan, senyum kesakitan, Tersenyumlah saat kesulitan mendera seperti hujan, Senyum ketika seseorang menyakiti Anda, Tersenyumlah karena seseorang pasti peduli pada Anda.

0 comments:


“Tidakkah Kami telah melapangkan untukmu dadamu?, dan Kami telah menghilangkan daripadamu bebanmu, yang memberatkan punggungmu, dan Kami tinggikan bagimu sebutan (nama)mu. Sungguh, sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Sungguh, sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Maka apabila kamu telah selesai (dari sesuatu urusan), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (urusan) yang lain, Dan hanya kepada Tuhanmulah hendaknya kamu berharap.” (QS. Alam Nasyrah [94]:1-8)
Uraian tentang surat Al Qur’an (nomor 94) dengan judul sebagaimana tersebut di atas tidak bisa dipisahkan dari uraian tentang surat sebelumnya (Ad-Dluha). Saya telah mengulas surat 93 itu dalam tulisan sebelumnya yang berjudul, “Hapus Duka dengan Dluha”. Siapapun yang menghadapi kesulitan hidup, sebaiknya menyemangati diri dengan membaca dan menghayati dua surat tersebut dalam satu shalat agar badai cepat berlalu, atau tetap bersiul sekalipun ia dalam pusaran badai.
Pada tahun 1970-an, ribuan orang di masjid Mekkah bertakbir histeris, sebagai pengganti tepuk tangan, ketika pembaca Al Qur’an legendaris, Syekh Abdul Basith Abdus Shamad melantunkan surat Alam Nashrah di atas dengan lengkingan suara merdunya,  “Tidakkah Kami telah melapangkan untukmu dadamu?, dan Kami telah menghilangkan daripadamu bebanmu, yang memberatkan punggungmu, dan Kami tinggikan bagimu sebutan (nama)mu.”
Beban apa yang dirasakan Nabi SAW (wizraka) sampai mematahkan punggungnya? Tidak lain adalah dosa manusia pada masa awal kenabian, meskipun Nabi tidak ikut melakukannya. Mereka tega mengubur hidup bayi berjenis kelamin wanita, menyembah patung batu dan saling menumpahkan darah hampir setiap hari. Tugas kenabian di tengah masyarakat yang terkenal membangkang dan arogan juga bagian dari beban berat Nabi. Di antara mereka memang ada yang menerima ajakan Nabi, tapi kebanyakan mereka orang miskin dan rendahan.
“Tidakkah Kami telah melapangkan untukmu dadamu? Sekarang, Nabi tersenyum ria setelah mendapat pertolongan Allah SWT. Banyak tokoh elit yang masuk Islam dan memberi dukungan penuh tugas dakwah Nabi SAW. Tidak hanya itu, Allah SWT juga mengharumkan namanya sejagat sampai hari kiamat.”.. dan Kami tinggikan bagimu sebutan (nama)mu.” Dalam semua ibadah, nama Nabi SAW selalu disebut setelah penyebutan nama Allah SWT, yaitu dalam ikrar syahadat, adzan, doa shalat dan sebagainya. Sehari saja Anda tidak menyebut namanya, Anda berubah menjadi kafir. Seorang penyair menyanjung Nabi SAW, “Oh Nabi, engkau pintu Allah. Tidak seorangpun bisa menjumpai-Nya, tanpa melalui gerbangmu.” (fa-anta babullah, ayyumri-in ataahu min ghairika la yadkhul).
Benar sekali, Allah menunjukkan bahwa tidak selamanya mendung itu kelabu. Untuk lebih meyakinkan Nabi SAW tentang hal itu, Allah SWT berfirman dan mengulangnya dua kali, “Maka sungguh, sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Sungguh, sesudah kesulitan itu ada kemudahan.”
   Ayat di atas bisa diterjemahkan “Sungguh, sesudah kesulitan itu ada kemudahan” atau “Sungguh, di tengahkesulitan itu ada kemudahan.” Di tengah setiap penderitaan selalu terkandung mutiara indah, yaitu 3 K (Ketanggguhan mental, Kecerdasan dan Kedekatan kepada Tuhan). Tidak ada kesuksesan besar tanpa modal ketiganya. Tetap bersiullah sekalipun Anda sedang diterjang badai. Dengan badai itu, Allah sedang menyiapkan mental Anda untuk menjadi orang hebat.
Nabi SAW pernah harus makan dedaunan berbulan-bulan karena embargo bahan makanan oleh para pembencinya. Di tengah derita itu, Khadijah, istri yang paling setia mendampingi Nabi menerima wahyu serta memberi support dana perjuangan dipanggil selamanya oleh Allah?. Belum kering air matanya, datang lagi cobaan yang lebih berat. Abu Thalib, paman yang menyatakan siap mati untuk melindungi Nabi dari pelecehan dan kekejaman orang kafir juga meninggal dunia. Komplit sudah derita Nabi dalam setahun itu. Rupanya Allah sedang menyiapkan mental Nabi SAW untuk menerima anugrah besar. Dalam keadaan duka itu, ia diberi kehormatan luar biasa: menghadap Allah secara langsung di langit untuk isra’mi’raj.
Untuk menjadi orang besar, Nabi Yusuf harus merasakan bui selama tujuh tahun karena fitnah atau rekayasa jahat keluarga penguasa. Pengalaman serupa dialami oleh Hamka. Dalam penjara, ia mengatakan, “Andai saya hanya mengingat betapa kejinya kejahatan penguasa, saya bisa gila.”  Tapi Hamka amat menikmati penjara itu. Baru lima hari dalam penjara, ia sudah menyelesaikan membaca Al Qur’an tiga kali. Selama dua tahun di balik terali besi, ia diberi kemudahan Allah membaca tuntas Al Qur’an lebih dari 150 kali. Tidak hanya itu, 28 Kitab Tafsir Al Azhar bisa diselesaikan.
 Jika Anda mengagumi pengusaha sukses (al yusr), Anda perlu bertanya kepadanya berapa lama ia menderita (al ‘usr) sampai memperoleh kecerdasan usahanya. Bagaimana ia pantang menyerah dan harus bangkit dari kegagalan demi kegagalan (al ‘usr). Ada juga yang mengalami 100 kali kegagalan, dan baru berhasil (al yusr) ketika bangkit ke 101 kalinya. Seratus kegagalan itu lalu ditulisnya dalam sebuah buku yang mengantarkannya menjadi motivator kelas dunia.
Apakah Anda menyukai kopi luwak? Kopi itu menjadi mahal setelah ditelan luwak dan harus merasakan bercampur dengan kotoran luwak berjam-jam. Anda juga berhak menjadi orang sukses dengan usaha yang lebih lancar (al yusr) setelah merasakan badai demi badai. Bersenanglah sekalipun Anda sedang di perut luwak. Sebentar lagi Anda menjadi orang sukses dan nama Anda menjadi buah bibir. “Dan Kami tinggikan bagimu sebutan (nama)mu.”
Untuk kesuksesan, Anda harus menjadi pekerja keras dan disiplin. Selesaikan tugas atau pekerjaan dengan segera, agar Anda bisa menyelesaikan pekerjaan lainnya yang juga penting. Jangan sekali-kali menunda pekerjaan. Atau mengerjakannya tanpa keseriusan. Istirahat adalah sebuah keharusan, tapi jangan berlama-lama. Perhatikan firman Allah ini, “Maka apabila kamu telah selesai (dari sesuatu pekerjaan), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (pekerjaan) yang lain,” Optimislah dalam meraih cita-cita. Yakinlah bahwa Allah pasti, pasti, pasti Maha Kuasa menolong Anda, lebih-lebih ketika Anda rukuk dan sujud lama dalam shalat. “Dan hanya kepada Tuhanmulah hendaknya kamu berharap.” Jangan mengeluh. Jangan cengeng menghadapi sebuah kesulitan. Lebih tepat Anda menyebut kesulitan itu sebagai tantangan. Nikmatilah. Bersiullah sekalipun Anda sedang diterjang badai. Sebentar lagi mendung akan sirna, dan cahaya kesuksesan telah di ambang pintu.

BERSIUL DI TENGAH BADAI


“Tidakkah Kami telah melapangkan untukmu dadamu?, dan Kami telah menghilangkan daripadamu bebanmu, yang memberatkan punggungmu, dan Kami tinggikan bagimu sebutan (nama)mu. Sungguh, sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Sungguh, sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Maka apabila kamu telah selesai (dari sesuatu urusan), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (urusan) yang lain, Dan hanya kepada Tuhanmulah hendaknya kamu berharap.” (QS. Alam Nasyrah [94]:1-8)
Uraian tentang surat Al Qur’an (nomor 94) dengan judul sebagaimana tersebut di atas tidak bisa dipisahkan dari uraian tentang surat sebelumnya (Ad-Dluha). Saya telah mengulas surat 93 itu dalam tulisan sebelumnya yang berjudul, “Hapus Duka dengan Dluha”. Siapapun yang menghadapi kesulitan hidup, sebaiknya menyemangati diri dengan membaca dan menghayati dua surat tersebut dalam satu shalat agar badai cepat berlalu, atau tetap bersiul sekalipun ia dalam pusaran badai.
Pada tahun 1970-an, ribuan orang di masjid Mekkah bertakbir histeris, sebagai pengganti tepuk tangan, ketika pembaca Al Qur’an legendaris, Syekh Abdul Basith Abdus Shamad melantunkan surat Alam Nashrah di atas dengan lengkingan suara merdunya,  “Tidakkah Kami telah melapangkan untukmu dadamu?, dan Kami telah menghilangkan daripadamu bebanmu, yang memberatkan punggungmu, dan Kami tinggikan bagimu sebutan (nama)mu.”
Beban apa yang dirasakan Nabi SAW (wizraka) sampai mematahkan punggungnya? Tidak lain adalah dosa manusia pada masa awal kenabian, meskipun Nabi tidak ikut melakukannya. Mereka tega mengubur hidup bayi berjenis kelamin wanita, menyembah patung batu dan saling menumpahkan darah hampir setiap hari. Tugas kenabian di tengah masyarakat yang terkenal membangkang dan arogan juga bagian dari beban berat Nabi. Di antara mereka memang ada yang menerima ajakan Nabi, tapi kebanyakan mereka orang miskin dan rendahan.
“Tidakkah Kami telah melapangkan untukmu dadamu? Sekarang, Nabi tersenyum ria setelah mendapat pertolongan Allah SWT. Banyak tokoh elit yang masuk Islam dan memberi dukungan penuh tugas dakwah Nabi SAW. Tidak hanya itu, Allah SWT juga mengharumkan namanya sejagat sampai hari kiamat.”.. dan Kami tinggikan bagimu sebutan (nama)mu.” Dalam semua ibadah, nama Nabi SAW selalu disebut setelah penyebutan nama Allah SWT, yaitu dalam ikrar syahadat, adzan, doa shalat dan sebagainya. Sehari saja Anda tidak menyebut namanya, Anda berubah menjadi kafir. Seorang penyair menyanjung Nabi SAW, “Oh Nabi, engkau pintu Allah. Tidak seorangpun bisa menjumpai-Nya, tanpa melalui gerbangmu.” (fa-anta babullah, ayyumri-in ataahu min ghairika la yadkhul).
Benar sekali, Allah menunjukkan bahwa tidak selamanya mendung itu kelabu. Untuk lebih meyakinkan Nabi SAW tentang hal itu, Allah SWT berfirman dan mengulangnya dua kali, “Maka sungguh, sesudah kesulitan itu ada kemudahan. Sungguh, sesudah kesulitan itu ada kemudahan.”
   Ayat di atas bisa diterjemahkan “Sungguh, sesudah kesulitan itu ada kemudahan” atau “Sungguh, di tengahkesulitan itu ada kemudahan.” Di tengah setiap penderitaan selalu terkandung mutiara indah, yaitu 3 K (Ketanggguhan mental, Kecerdasan dan Kedekatan kepada Tuhan). Tidak ada kesuksesan besar tanpa modal ketiganya. Tetap bersiullah sekalipun Anda sedang diterjang badai. Dengan badai itu, Allah sedang menyiapkan mental Anda untuk menjadi orang hebat.
Nabi SAW pernah harus makan dedaunan berbulan-bulan karena embargo bahan makanan oleh para pembencinya. Di tengah derita itu, Khadijah, istri yang paling setia mendampingi Nabi menerima wahyu serta memberi support dana perjuangan dipanggil selamanya oleh Allah?. Belum kering air matanya, datang lagi cobaan yang lebih berat. Abu Thalib, paman yang menyatakan siap mati untuk melindungi Nabi dari pelecehan dan kekejaman orang kafir juga meninggal dunia. Komplit sudah derita Nabi dalam setahun itu. Rupanya Allah sedang menyiapkan mental Nabi SAW untuk menerima anugrah besar. Dalam keadaan duka itu, ia diberi kehormatan luar biasa: menghadap Allah secara langsung di langit untuk isra’mi’raj.
Untuk menjadi orang besar, Nabi Yusuf harus merasakan bui selama tujuh tahun karena fitnah atau rekayasa jahat keluarga penguasa. Pengalaman serupa dialami oleh Hamka. Dalam penjara, ia mengatakan, “Andai saya hanya mengingat betapa kejinya kejahatan penguasa, saya bisa gila.”  Tapi Hamka amat menikmati penjara itu. Baru lima hari dalam penjara, ia sudah menyelesaikan membaca Al Qur’an tiga kali. Selama dua tahun di balik terali besi, ia diberi kemudahan Allah membaca tuntas Al Qur’an lebih dari 150 kali. Tidak hanya itu, 28 Kitab Tafsir Al Azhar bisa diselesaikan.
 Jika Anda mengagumi pengusaha sukses (al yusr), Anda perlu bertanya kepadanya berapa lama ia menderita (al ‘usr) sampai memperoleh kecerdasan usahanya. Bagaimana ia pantang menyerah dan harus bangkit dari kegagalan demi kegagalan (al ‘usr). Ada juga yang mengalami 100 kali kegagalan, dan baru berhasil (al yusr) ketika bangkit ke 101 kalinya. Seratus kegagalan itu lalu ditulisnya dalam sebuah buku yang mengantarkannya menjadi motivator kelas dunia.
Apakah Anda menyukai kopi luwak? Kopi itu menjadi mahal setelah ditelan luwak dan harus merasakan bercampur dengan kotoran luwak berjam-jam. Anda juga berhak menjadi orang sukses dengan usaha yang lebih lancar (al yusr) setelah merasakan badai demi badai. Bersenanglah sekalipun Anda sedang di perut luwak. Sebentar lagi Anda menjadi orang sukses dan nama Anda menjadi buah bibir. “Dan Kami tinggikan bagimu sebutan (nama)mu.”
Untuk kesuksesan, Anda harus menjadi pekerja keras dan disiplin. Selesaikan tugas atau pekerjaan dengan segera, agar Anda bisa menyelesaikan pekerjaan lainnya yang juga penting. Jangan sekali-kali menunda pekerjaan. Atau mengerjakannya tanpa keseriusan. Istirahat adalah sebuah keharusan, tapi jangan berlama-lama. Perhatikan firman Allah ini, “Maka apabila kamu telah selesai (dari sesuatu pekerjaan), kerjakanlah dengan sungguh-sungguh (pekerjaan) yang lain,” Optimislah dalam meraih cita-cita. Yakinlah bahwa Allah pasti, pasti, pasti Maha Kuasa menolong Anda, lebih-lebih ketika Anda rukuk dan sujud lama dalam shalat. “Dan hanya kepada Tuhanmulah hendaknya kamu berharap.” Jangan mengeluh. Jangan cengeng menghadapi sebuah kesulitan. Lebih tepat Anda menyebut kesulitan itu sebagai tantangan. Nikmatilah. Bersiullah sekalipun Anda sedang diterjang badai. Sebentar lagi mendung akan sirna, dan cahaya kesuksesan telah di ambang pintu.

0 comments:

Wednesday, January 29, 2014


Air Terjun Benang Kelambu di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

KOMPAS.com - Pulau Lombok di Nusa Tenggara Barat memiliki memiliki beberapa wisata alam air terjun yang sangat eksotis dan memiliki pemandangan alam yang indah dan mempesona. Hampir di setiap sudut pulau terdapat spot menarik yang layak untuk dikunjungi, mulai dari Gunung Rinjani, Pantai Senggigi, Taman Narmada, dan beberapa air terjun yang bersumber dari Danau Segara Anak.

Salah satu dari beberapa wisata alam air terjun yang sangat menarik untuk anda kunjungi adalah Air Terjun Benang Kelambu. Disebut dengan Air Terjun Benang Kelambu karena airnya menyerupai kelambu sangat tipis dan lembut, sehingga gemericik air yang dihasilkan tidak terlalu bising. Air Terjun ini merupakan tetangga dari Air Terjun Benang Stokel.

Air terjun ini yang berada di kaki Gunung Rinjani, tepatnya terletak di Dusun Pemotoh, Desa Aik Berik, Kecamatan Batu Keliang Utara, Kabupaten Lombok Tengah. Untuk berkunjung ke tempat wisata ini tidak terlalu sulit dan dapat ditempuh sekitar 30 km dari Kota Mataram, Ibu Kota Provinsi Nusa Tenggara Barat.


Jalan setapak menuju Air Terjun Benang Kelambu di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.
Air Terjun Benang Kelambu merupakan salah satu obyek wisata andalan Pulau Lombok  yang memiliki keindahan alamnya sangat asri.  Suasana di sekitar air terjun sangat sejuk membuat wisatawan dapat merasakan kesegaran alami.

Konon menurut cerita yang diyakini oleh masyarakat setempat bahwa jika anda mandi di Air Terjun Benang Kelambu ini akan bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit dan juga bisa membuat anda awet muda dikarenakan air terjun ini bersumber langsung dari Danau Segara Anak.

Setibanya di areal parkir obyek wisata ini, Anda harus berjalan kaki 500 meter menuju lokasi. Medan yang akan lalui lumayan menantang, melewati jalan setapak, serta membelah hutan.


Wisatawan sedang menikmati Air Terjun Benang Kelambu di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.
Sepanjang perjalanan, Anda akan disuguhi dengan pemandangan hutan yang hijau, kicauan burung, dan suara hewan-hewan lain yang saling bersahutan. Namun, usaha dan semua keletihan Anda akan terbayar lunas saat sampai di Air Terjun Benang Kelambu

Menikmati Sejuknya Air Terjun Benang Kelambu di Lombok


Air Terjun Benang Kelambu di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.

KOMPAS.com - Pulau Lombok di Nusa Tenggara Barat memiliki memiliki beberapa wisata alam air terjun yang sangat eksotis dan memiliki pemandangan alam yang indah dan mempesona. Hampir di setiap sudut pulau terdapat spot menarik yang layak untuk dikunjungi, mulai dari Gunung Rinjani, Pantai Senggigi, Taman Narmada, dan beberapa air terjun yang bersumber dari Danau Segara Anak.

Salah satu dari beberapa wisata alam air terjun yang sangat menarik untuk anda kunjungi adalah Air Terjun Benang Kelambu. Disebut dengan Air Terjun Benang Kelambu karena airnya menyerupai kelambu sangat tipis dan lembut, sehingga gemericik air yang dihasilkan tidak terlalu bising. Air Terjun ini merupakan tetangga dari Air Terjun Benang Stokel.

Air terjun ini yang berada di kaki Gunung Rinjani, tepatnya terletak di Dusun Pemotoh, Desa Aik Berik, Kecamatan Batu Keliang Utara, Kabupaten Lombok Tengah. Untuk berkunjung ke tempat wisata ini tidak terlalu sulit dan dapat ditempuh sekitar 30 km dari Kota Mataram, Ibu Kota Provinsi Nusa Tenggara Barat.


Jalan setapak menuju Air Terjun Benang Kelambu di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.
Air Terjun Benang Kelambu merupakan salah satu obyek wisata andalan Pulau Lombok  yang memiliki keindahan alamnya sangat asri.  Suasana di sekitar air terjun sangat sejuk membuat wisatawan dapat merasakan kesegaran alami.

Konon menurut cerita yang diyakini oleh masyarakat setempat bahwa jika anda mandi di Air Terjun Benang Kelambu ini akan bisa menyembuhkan berbagai macam penyakit dan juga bisa membuat anda awet muda dikarenakan air terjun ini bersumber langsung dari Danau Segara Anak.

Setibanya di areal parkir obyek wisata ini, Anda harus berjalan kaki 500 meter menuju lokasi. Medan yang akan lalui lumayan menantang, melewati jalan setapak, serta membelah hutan.


Wisatawan sedang menikmati Air Terjun Benang Kelambu di Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat.
Sepanjang perjalanan, Anda akan disuguhi dengan pemandangan hutan yang hijau, kicauan burung, dan suara hewan-hewan lain yang saling bersahutan. Namun, usaha dan semua keletihan Anda akan terbayar lunas saat sampai di Air Terjun Benang Kelambu

0 comments:

Seorang konsumen datang ke tempat tukang cukur untuk memotong rambut merapikan brewoknya. Si tukang cukur mulai memotong rambut konsumennya dan mulailah terlibat pembicaraan yang mulai menghangat.

Mereka membicarakan banyak hal dan berbagai variasi topik pembicaraan dan sesaat topik pembicaraan beralih tentang Tuhan.

Si tukang cukur bilang,”Saya tidak percaya Tuhan itu ada”.
“Kenapa kamu berkata begitu ???” timpal si konsumen.

“Begini, coba Anda perhatikan di depan sana, apa yang terjadi di jalanan itu menunjukkan bahwa Tuhan itu tidak ada? Katakan kepadaku, jika Tuhan itu ada, mengapa ada orang sakit??, mengapa ada anak terlantar??"

"Jika Tuhan ada, pastiah tidak akan ada orang sakit ataupun kesusahan. Saya tidak dapat membayangkan bagaimana Tuhan Yang Maha Penyayang akan membiarkan ini semua terjadi.”

Si konsumen diam untuk berpikir sejenak, tapi tidak merespon karena dia tidak ingin memulai adu pendapat.

Si tukang cukur menyelesaikan pekerjaannya dan si konsumen pergi meninggalkan tempat si tukang cukur.

Beberapa saat setelah dia meninggalkan ruangan itu dia melihat ada orang di jalan dengan rambut yang panjang, berombak kasar (mlungker-mlungker, istilah jawa-nya), kotor dan brewok yang tidak dicukur. Orang itu terlihat kotor dan tidak terawat.

Si konsumen balik ke tempat tukang cukur dan berkata,” Kamu tahu, sebenarnya TIDAK ADA TUKANG CUKUR.”

Si tukang cukur tidak terima,” Kamu kok bisa bilang begitu ??”.
“Saya disini dan saya tukang cukur. Dan barusan saya mencukurmu!”

“Tidak!” elak si konsumen.
“Tukang cukur itu tidak ada, sebab jika ada, tidak akan ada orang dengan rambut panjang yang kotor dan brewokan seperti orang yang di luar sana,” Si konsumen menambahkan.

“Ah tidak, tapi tukang cukur tetap ada!” sanggah si tukang cukur.
”Apa yang kamu lihat itu adalah salah mereka sendiri, kenapa mereka tidak datang ke saya”, jawab si tukang cukur membela diri.

“Cocok!” kata si konsumen menyetujui.” Itulah point utama-nya!.

Sama dengan Tuhan, Tuhan itu juga ada, tapi apa yang terjadi… orang-orang tidak mau datang kepada-Nya, dan tidak mau mencari-Nya. Oleh karena itu banyak yang sakit dan tertimpa kesusahan di dunia ini.”

Apakah Tuhan harus memaksa untuk datang kepada-Nya baru dunia tidak ada kesusahan? Semua kembali pada diri kita masing-masing.

Tukang Cukur dan Tuhan

Seorang konsumen datang ke tempat tukang cukur untuk memotong rambut merapikan brewoknya. Si tukang cukur mulai memotong rambut konsumennya dan mulailah terlibat pembicaraan yang mulai menghangat.

Mereka membicarakan banyak hal dan berbagai variasi topik pembicaraan dan sesaat topik pembicaraan beralih tentang Tuhan.

Si tukang cukur bilang,”Saya tidak percaya Tuhan itu ada”.
“Kenapa kamu berkata begitu ???” timpal si konsumen.

“Begini, coba Anda perhatikan di depan sana, apa yang terjadi di jalanan itu menunjukkan bahwa Tuhan itu tidak ada? Katakan kepadaku, jika Tuhan itu ada, mengapa ada orang sakit??, mengapa ada anak terlantar??"

"Jika Tuhan ada, pastiah tidak akan ada orang sakit ataupun kesusahan. Saya tidak dapat membayangkan bagaimana Tuhan Yang Maha Penyayang akan membiarkan ini semua terjadi.”

Si konsumen diam untuk berpikir sejenak, tapi tidak merespon karena dia tidak ingin memulai adu pendapat.

Si tukang cukur menyelesaikan pekerjaannya dan si konsumen pergi meninggalkan tempat si tukang cukur.

Beberapa saat setelah dia meninggalkan ruangan itu dia melihat ada orang di jalan dengan rambut yang panjang, berombak kasar (mlungker-mlungker, istilah jawa-nya), kotor dan brewok yang tidak dicukur. Orang itu terlihat kotor dan tidak terawat.

Si konsumen balik ke tempat tukang cukur dan berkata,” Kamu tahu, sebenarnya TIDAK ADA TUKANG CUKUR.”

Si tukang cukur tidak terima,” Kamu kok bisa bilang begitu ??”.
“Saya disini dan saya tukang cukur. Dan barusan saya mencukurmu!”

“Tidak!” elak si konsumen.
“Tukang cukur itu tidak ada, sebab jika ada, tidak akan ada orang dengan rambut panjang yang kotor dan brewokan seperti orang yang di luar sana,” Si konsumen menambahkan.

“Ah tidak, tapi tukang cukur tetap ada!” sanggah si tukang cukur.
”Apa yang kamu lihat itu adalah salah mereka sendiri, kenapa mereka tidak datang ke saya”, jawab si tukang cukur membela diri.

“Cocok!” kata si konsumen menyetujui.” Itulah point utama-nya!.

Sama dengan Tuhan, Tuhan itu juga ada, tapi apa yang terjadi… orang-orang tidak mau datang kepada-Nya, dan tidak mau mencari-Nya. Oleh karena itu banyak yang sakit dan tertimpa kesusahan di dunia ini.”

Apakah Tuhan harus memaksa untuk datang kepada-Nya baru dunia tidak ada kesusahan? Semua kembali pada diri kita masing-masing.

0 comments:

Monday, January 27, 2014

KOMPAS.com — Fisikawan ternama, Stephen Hawking, kembali hadir dengan gagasan kontroversialnya. Ia mengatakan bahwa lubang hitam di alam semesta itu tidak ada. Gagasan fisikawan dari Cambridge University itu ditulis dalam makalah berjudul "Information Preservation and Weather Forecasting for Black Holes". Makalah masuk ke server publikasi ilmiah arXiv pada 22 Januari 2014 lalu dan hingga kini belum di-peer review, belum resmi dipublikasikan di jurnal ilmiah. Dalam makalah itu, Hawking menyatakan bahwa event horizon, bisa dikatakan sebagai batas lubang hitam, tidak ada. "Absennya event horizon berarti tidak ada lubang hitam," demikian Hawking menyatakan dalam makalahnya, seperti dikutipCambridge News, Senin (27/1/2014). Event horizon selama ini dipercaya sebagai titik di mana apa pun tak dapat balik, termasuk cahaya. Lubang hitam akan "memakan" apa pun yang ada di sekitarnya. Sebagai ganti dari lubang hitam, Hawking menyatakan bahwa yang ada di alam semesta adalah lubang abu-abu. Lubang abu-abu berbeda dengan lubang hitam karena batas yang tak terlihatnya, disebut apparent horizon, hanya memiliki materi dan cahaya untuk sementara. Dalam konsep lubang abu-abu itu, didasarkan pada teori kuantum, Hawking menyatakan materi dan informasi bisa keluar atau lari dari lubang hitam. "Tidak ada yang bisa lari dari lubang hitam dalam teori klasik, tapi teori kuantum memungkinkan energi dan informasi lari dari lubang hitam," katanya. Makalah Hawking dibuat berdasarkan percakapan lewat Skype bersama pihak Kavli Institute dari University of California

Stephen Hawking: Tidak Ada Lubang Hitam di Alam Semesta

KOMPAS.com — Fisikawan ternama, Stephen Hawking, kembali hadir dengan gagasan kontroversialnya. Ia mengatakan bahwa lubang hitam di alam semesta itu tidak ada. Gagasan fisikawan dari Cambridge University itu ditulis dalam makalah berjudul "Information Preservation and Weather Forecasting for Black Holes". Makalah masuk ke server publikasi ilmiah arXiv pada 22 Januari 2014 lalu dan hingga kini belum di-peer review, belum resmi dipublikasikan di jurnal ilmiah. Dalam makalah itu, Hawking menyatakan bahwa event horizon, bisa dikatakan sebagai batas lubang hitam, tidak ada. "Absennya event horizon berarti tidak ada lubang hitam," demikian Hawking menyatakan dalam makalahnya, seperti dikutipCambridge News, Senin (27/1/2014). Event horizon selama ini dipercaya sebagai titik di mana apa pun tak dapat balik, termasuk cahaya. Lubang hitam akan "memakan" apa pun yang ada di sekitarnya. Sebagai ganti dari lubang hitam, Hawking menyatakan bahwa yang ada di alam semesta adalah lubang abu-abu. Lubang abu-abu berbeda dengan lubang hitam karena batas yang tak terlihatnya, disebut apparent horizon, hanya memiliki materi dan cahaya untuk sementara. Dalam konsep lubang abu-abu itu, didasarkan pada teori kuantum, Hawking menyatakan materi dan informasi bisa keluar atau lari dari lubang hitam. "Tidak ada yang bisa lari dari lubang hitam dalam teori klasik, tapi teori kuantum memungkinkan energi dan informasi lari dari lubang hitam," katanya. Makalah Hawking dibuat berdasarkan percakapan lewat Skype bersama pihak Kavli Institute dari University of California

0 comments:

google map

KOMPAS.com — Segmen yang selama ini diam, terletak 37 km di selatan Kroya, Jawa Tengah, pada Sabtu (25/1/2014) bersuara. Gejolak segmen itu menimbulkan gempa yang mengguncang wilayah hampir seluruh Jawa dengan goncangan terkuat di Kebumen.

Menurut informasi dari United States Geological Survey (USGS), gempa bermagnitud 6,1 terjadi pada pukul 12.14 WIB pada kedalaman 89,1 km. Gempa tidak menimbulkan tsunami, tetapi disusul oleh 6 gempa susulan.

Terkait gempa tersebut, pakar tektonik dari Institut Teknologi Bandung (ITB), Irwan Meilano, sempat mengungkapkan adanya potensi gempa Kebumen tidak hanya mengakibatkan gempa susulan, tetapi juga gempa yang terpicu (triggered earthquake).

Irwan mengatakan, gempa yang terpicu oleh gempa Kebumen itu "bisa memiliki magnitud yang lebih besar dari gempa sebelumnya." (Baca artikel "Waspada, Gempa Kebumen Bisa Memicu Gempa Lebih Besar").

Peringatan ini mendapatkan respons beragam dalam kotak komentar di Kompas.com ataupun media sosial Twitter, salah satunya adalah ketakutan dan tuduhan bahwa informasi tentang potensi gempa yang terpicu adalah upaya menakut-nakuti masyarakat.

"Jangan nakut-nakuti bos!" demikian komentar salah satu pembaca Kompas.com dengan akun bernama "Juragan Minyak - kecewa Gubernur DKI abaikan sumber polusi bising di ibu kota", pada Sabtu pukul 20.19 WIB.

Sementara itu, di Twitter, pengguna bernama "Dariel Siregar" mengatakan, "Kepo!! Berita buat masyarakat resah aje." "Anggi Anggarini" punya kicauan hampir sama. "Jangan nakut2in donk :'(," katanya.

Haruskah panik dan takut?

Menanggapi komentar pembaca, Irwan memahami bahwa informasi potensi gempa memang bisa membuat publik panik. Namun, hal tersebut tak sepenuhnya salah karena Indonesia memang memiliki catatan historis gempa mematikan, seperti gempa Aceh pada 2004 dan gempa Yogyakarta pada 2006.

Namun, ia menegaskan bahwa tujuan pemberian informasi bukanlah untuk membuat panik. "Informasi potensi bencana memang harus diberikan untuk meningkatkan kewaspadaan kita," kata Irwan saat dihubungi Kompas.com, Minggu (26/1/2014).

Irwan mengungkapkan, sering kali terjadi, Indonesia menganggap rendah potensi bencana. Informasi yang diberikan kepada masyarakat tidak sesuai dengan potensi yang sebenarnya. "Agar masyarakat tenang," tuturnya.

Menurutnya, bencana-bencana yang merenggut banyak nyawa dan membuat negara merugi sebenarnya adalah akumulasi dari ketidakpedulian kita pada potensi bencana. "Kalau kita meng-underestimate potensi gempa, ini juga salah satu bentukignorance," ungkapnya.

Informasi potensi gempa yang sebenarnya memang bisa membuat panik dan takut. Namun, bagaimanapun, informasi tetap perlu diberikan dengan cara komunikasi yang pas sehingga tumbuh kesiapsiagaan menghadapi bencana serta perubahan sikap.

Irwan menuturkan, sejarah memang mengharuskan warga yang hidup di selatan Jawa untuk mewaspadai gempa. Aktivitas lempeng lautan terbukti telah memicu gempa dan tsunami di Banyuwangi pada tahun 1994 serta gempa dan tsunami di Pangandaran pada 2006.

Mengapa tak detail?

Akun "Andri Jalu" menulis dalam kotak komentar di Kompas.com, "Jelaskan dengan lebih detil tentang selang waktu gempa yang terpicu, buat orang awam yg bukan ahli, jadi tidak menimbulkan ketakutan kalo ada yg membaca artikel ini."

Mungkin memang sebuah keharusan bila pemberitahuan ancaman disertai dengan detail selang waktu gempa yang terpicu akan terjadi, wilayah mana yang kemungkinan mengalami, dan berapa besarnya. Sayangnya, detail tersebut sulit didapatkan.

Widjo Kongko, peneliti gempa dan tsunami dari Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), mengatakan bahwa gempa Kebumen terjadi di segmen yang jarang bergejolak. Dalam 4 dekade, cuma ada 10 gempa dengan magnitud lebih dari 5 yang terjadi di segmen itu.

Pada saat yang sama, patahan dan segmen penyebab gempa di selatan Jawa belum banyak terpetakan seperti di Sumatera. Karenanya, Widjo menyebut bahwa pengetahuan tentang wilayah tersebut masih gelap.

Karena belum banyak dipelajari, sulit memperkirakan wilayah yang akan terpicu aktivitasnya akibat gempa Kebumen kemarin, di samping memang sampai saat ini sulit memperkirakan waktu dan lokasi yang akan mengalami gempa.

Widjo hanya bisa memberi petunjuk lokasi yang masih umum. "Lokasi di Jawa selatan bisa mendekati palung atau sebaliknya, ke daratan," ungkapnya. Berapa lama gempa terpicu mungkin terjadi setelah gempa Kebumen, hal itu belum bisa dikatakan.

Irwan mengungkapkan, gempa Kebumen kemarin terjadi dengan mekanisme sesar turun akibat slab pullSlab pull secara sederhana adalah bergeraknya lempeng samudra karena adanya tarikan lempeng samudra yang berada di zona subduksi.

Menurut Irwan, gerakan turun lempeng akibat gempa Kebumen cukup curam. Ini bisa berarti bahwa bagian atas lempeng tersebut saat ini memiliki akumulasi energi dan berpotensi menimbulkan gempa yang terpicu.

"Jadi yang bisa diberikan, gempa yang terpicu ini mungkin terjadi di wilayah yang lebih dangkal," ungkapnya. Wilayah dangkal berarti berada pada kedalaman palung hingga 50 kilometer.

Gempa dangkal memang hanya akan dirasakan di wilayah yang cakupannya lebih sempit. Namun, dampak guncangannya akan lebih terasa dan jauh lebih merusak. Gempa Yogyakarta pada tahun 2006 dengan kedalaman episentrum hanya 10 km adalah salah satu gempa dangkal.

Gempa dangkal yang terjadi di lautan juga bisa berarti memiliki potensi tsunami bila gerakan sesarnya naik. Dengan guncangan lebih besar dan berpotensi tsunami, maka suatu gempa akan lebih mematikan.

Di luar konteks gempa yang terpicu, gempa Kebumen juga memberi petunjuk bahwa subduksi Jawa aktif. Selama ini, sering kali dianggap bahwa subduksi Jawa aseismik tidak seaktif subduksi Sumatera.

Ilmuwan membagi subduksi Jawa menjadi tiga bagian, Selat Sunda hingga selatan Jawa Barat, selatan Jawa Tengah, serta selatan Jawa Timur hingga Bali. Tiap-tiapnya memang bisa memicu gempa dengan magnitud 8,5.

Apa yang harus dilakukan?

Perkembangan ilmu pengetahuan saat ini belum mampu memberikan kemampuan bagi manusia untuk meramal gempa. Pada saat yang sama, penelitian tentang beragam patahan penyebab gempa, serta yang terkait, masih terkendala dana. Di tengah situasi itu, apa yang harus dilakukan?

Widjo menuturkan, saat ini masyarakat bisa melakukan penyesuaian setelah mengetahui bahwa dia tinggal di lokasi rawan gempa. "Misalnya bangunan rumah dibuat tahan gempa," ungkap Widjo.

Sementara itu, Irwan mengatakan, informasi adanya ancaman seharusnya sudah cukup bagi pemerintah dan masyarakat untuk memulai perubahan.

"Warga harus lebih waspada, edukasi yang diberikan pemerintah ke masyarakat terus dilakukan, institusi pendidikan juga harus mulai membangun kesadaran tentang gempa," ungkap Irwan.

Terkait adaptasi yang bisa dilakukan warga, peneliti dari Pusat Penelitian Geoteknologi LIPI, Eko Yulianto, saat ditemui Desember 2013 lalu, menuturkan perlunya warga memiliki ruang aman untuk berlindung saat gempa.

Ruang aman bisa berupa ruang atau sudut mana pun di dalam rumah yang dibangun tahan gempa. Strategi ini merupakan alternatif, ketika membangun rumah tahan gempa masih sulit. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) perlu mengampanyekannya.

Laut Selatan Mengirim Sinyal Ancaman Gempa, Kita Harus Waspada

google map

KOMPAS.com — Segmen yang selama ini diam, terletak 37 km di selatan Kroya, Jawa Tengah, pada Sabtu (25/1/2014) bersuara. Gejolak segmen itu menimbulkan gempa yang mengguncang wilayah hampir seluruh Jawa dengan goncangan terkuat di Kebumen.

Menurut informasi dari United States Geological Survey (USGS), gempa bermagnitud 6,1 terjadi pada pukul 12.14 WIB pada kedalaman 89,1 km. Gempa tidak menimbulkan tsunami, tetapi disusul oleh 6 gempa susulan.

Terkait gempa tersebut, pakar tektonik dari Institut Teknologi Bandung (ITB), Irwan Meilano, sempat mengungkapkan adanya potensi gempa Kebumen tidak hanya mengakibatkan gempa susulan, tetapi juga gempa yang terpicu (triggered earthquake).

Irwan mengatakan, gempa yang terpicu oleh gempa Kebumen itu "bisa memiliki magnitud yang lebih besar dari gempa sebelumnya." (Baca artikel "Waspada, Gempa Kebumen Bisa Memicu Gempa Lebih Besar").

Peringatan ini mendapatkan respons beragam dalam kotak komentar di Kompas.com ataupun media sosial Twitter, salah satunya adalah ketakutan dan tuduhan bahwa informasi tentang potensi gempa yang terpicu adalah upaya menakut-nakuti masyarakat.

"Jangan nakut-nakuti bos!" demikian komentar salah satu pembaca Kompas.com dengan akun bernama "Juragan Minyak - kecewa Gubernur DKI abaikan sumber polusi bising di ibu kota", pada Sabtu pukul 20.19 WIB.

Sementara itu, di Twitter, pengguna bernama "Dariel Siregar" mengatakan, "Kepo!! Berita buat masyarakat resah aje." "Anggi Anggarini" punya kicauan hampir sama. "Jangan nakut2in donk :'(," katanya.

Haruskah panik dan takut?

Menanggapi komentar pembaca, Irwan memahami bahwa informasi potensi gempa memang bisa membuat publik panik. Namun, hal tersebut tak sepenuhnya salah karena Indonesia memang memiliki catatan historis gempa mematikan, seperti gempa Aceh pada 2004 dan gempa Yogyakarta pada 2006.

Namun, ia menegaskan bahwa tujuan pemberian informasi bukanlah untuk membuat panik. "Informasi potensi bencana memang harus diberikan untuk meningkatkan kewaspadaan kita," kata Irwan saat dihubungi Kompas.com, Minggu (26/1/2014).

Irwan mengungkapkan, sering kali terjadi, Indonesia menganggap rendah potensi bencana. Informasi yang diberikan kepada masyarakat tidak sesuai dengan potensi yang sebenarnya. "Agar masyarakat tenang," tuturnya.

Menurutnya, bencana-bencana yang merenggut banyak nyawa dan membuat negara merugi sebenarnya adalah akumulasi dari ketidakpedulian kita pada potensi bencana. "Kalau kita meng-underestimate potensi gempa, ini juga salah satu bentukignorance," ungkapnya.

Informasi potensi gempa yang sebenarnya memang bisa membuat panik dan takut. Namun, bagaimanapun, informasi tetap perlu diberikan dengan cara komunikasi yang pas sehingga tumbuh kesiapsiagaan menghadapi bencana serta perubahan sikap.

Irwan menuturkan, sejarah memang mengharuskan warga yang hidup di selatan Jawa untuk mewaspadai gempa. Aktivitas lempeng lautan terbukti telah memicu gempa dan tsunami di Banyuwangi pada tahun 1994 serta gempa dan tsunami di Pangandaran pada 2006.

Mengapa tak detail?

Akun "Andri Jalu" menulis dalam kotak komentar di Kompas.com, "Jelaskan dengan lebih detil tentang selang waktu gempa yang terpicu, buat orang awam yg bukan ahli, jadi tidak menimbulkan ketakutan kalo ada yg membaca artikel ini."

Mungkin memang sebuah keharusan bila pemberitahuan ancaman disertai dengan detail selang waktu gempa yang terpicu akan terjadi, wilayah mana yang kemungkinan mengalami, dan berapa besarnya. Sayangnya, detail tersebut sulit didapatkan.

Widjo Kongko, peneliti gempa dan tsunami dari Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), mengatakan bahwa gempa Kebumen terjadi di segmen yang jarang bergejolak. Dalam 4 dekade, cuma ada 10 gempa dengan magnitud lebih dari 5 yang terjadi di segmen itu.

Pada saat yang sama, patahan dan segmen penyebab gempa di selatan Jawa belum banyak terpetakan seperti di Sumatera. Karenanya, Widjo menyebut bahwa pengetahuan tentang wilayah tersebut masih gelap.

Karena belum banyak dipelajari, sulit memperkirakan wilayah yang akan terpicu aktivitasnya akibat gempa Kebumen kemarin, di samping memang sampai saat ini sulit memperkirakan waktu dan lokasi yang akan mengalami gempa.

Widjo hanya bisa memberi petunjuk lokasi yang masih umum. "Lokasi di Jawa selatan bisa mendekati palung atau sebaliknya, ke daratan," ungkapnya. Berapa lama gempa terpicu mungkin terjadi setelah gempa Kebumen, hal itu belum bisa dikatakan.

Irwan mengungkapkan, gempa Kebumen kemarin terjadi dengan mekanisme sesar turun akibat slab pullSlab pull secara sederhana adalah bergeraknya lempeng samudra karena adanya tarikan lempeng samudra yang berada di zona subduksi.

Menurut Irwan, gerakan turun lempeng akibat gempa Kebumen cukup curam. Ini bisa berarti bahwa bagian atas lempeng tersebut saat ini memiliki akumulasi energi dan berpotensi menimbulkan gempa yang terpicu.

"Jadi yang bisa diberikan, gempa yang terpicu ini mungkin terjadi di wilayah yang lebih dangkal," ungkapnya. Wilayah dangkal berarti berada pada kedalaman palung hingga 50 kilometer.

Gempa dangkal memang hanya akan dirasakan di wilayah yang cakupannya lebih sempit. Namun, dampak guncangannya akan lebih terasa dan jauh lebih merusak. Gempa Yogyakarta pada tahun 2006 dengan kedalaman episentrum hanya 10 km adalah salah satu gempa dangkal.

Gempa dangkal yang terjadi di lautan juga bisa berarti memiliki potensi tsunami bila gerakan sesarnya naik. Dengan guncangan lebih besar dan berpotensi tsunami, maka suatu gempa akan lebih mematikan.

Di luar konteks gempa yang terpicu, gempa Kebumen juga memberi petunjuk bahwa subduksi Jawa aktif. Selama ini, sering kali dianggap bahwa subduksi Jawa aseismik tidak seaktif subduksi Sumatera.

Ilmuwan membagi subduksi Jawa menjadi tiga bagian, Selat Sunda hingga selatan Jawa Barat, selatan Jawa Tengah, serta selatan Jawa Timur hingga Bali. Tiap-tiapnya memang bisa memicu gempa dengan magnitud 8,5.

Apa yang harus dilakukan?

Perkembangan ilmu pengetahuan saat ini belum mampu memberikan kemampuan bagi manusia untuk meramal gempa. Pada saat yang sama, penelitian tentang beragam patahan penyebab gempa, serta yang terkait, masih terkendala dana. Di tengah situasi itu, apa yang harus dilakukan?

Widjo menuturkan, saat ini masyarakat bisa melakukan penyesuaian setelah mengetahui bahwa dia tinggal di lokasi rawan gempa. "Misalnya bangunan rumah dibuat tahan gempa," ungkap Widjo.

Sementara itu, Irwan mengatakan, informasi adanya ancaman seharusnya sudah cukup bagi pemerintah dan masyarakat untuk memulai perubahan.

"Warga harus lebih waspada, edukasi yang diberikan pemerintah ke masyarakat terus dilakukan, institusi pendidikan juga harus mulai membangun kesadaran tentang gempa," ungkap Irwan.

Terkait adaptasi yang bisa dilakukan warga, peneliti dari Pusat Penelitian Geoteknologi LIPI, Eko Yulianto, saat ditemui Desember 2013 lalu, menuturkan perlunya warga memiliki ruang aman untuk berlindung saat gempa.

Ruang aman bisa berupa ruang atau sudut mana pun di dalam rumah yang dibangun tahan gempa. Strategi ini merupakan alternatif, ketika membangun rumah tahan gempa masih sulit. Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) perlu mengampanyekannya.

0 comments:

Abdullah Bin Mas'ud

1 comments:

Epic Rap Battles Of History - Barak obama vs Mitt romney

0 comments:

POP DANTHOLOGY 2013

1 comments:




MINAT baca selama ini menjadi salah satu masalah besar bagi bangsa Indonesia. Betapa tidak, saat ini minat baca masyarakat Indonesia termasuk yang terendah di Asia.

Indonesia hanya unggul di atas Kamboja dan Laos. Padahal semakin rendah kebiasaan membaca, penyakit kebodohan dan kemiskinan akan berpotensi mengancam kemajuan dan eksistensi bangsa ini. Parahnya lagi, rendahnya minat baca bukan hanya terjadi pada masyarakat umum, di SD, SMP, SMA, bahkan di perguruan tinggi pun minat baca mahasiswa sangat rendah. Hal tersebut sangat bertolak belakang dengan kondisi di Jepang.

Saat ini tentu kita sudah melihat bagaimana kemajuan perkembangan iptek di Jepang. Semua itu disebabkan karena pemerintah Jepang sangat memprioritaskan kebutuhan bahan bacaan masyarakatnya, terutama anak-anak sekolah dan mahasiswa, sehingga tak mengherankan jika perpustakaan, terutama di kampus-kampus Jepang, selalu ramai dikunjungi mahasiswa.

Berbeda dari kondisi perpustakaan kampus di Indonesia, perpustakaan kampus tak lebih hanya sebagai tempat penyimpanan dan pajangan berbagai koleksi buku dan bahan referensi lainnya. Lebih ironis lagi, perpustakaan kampus sering dijadikan sebagai tempat untuk pacaran, bukan tempat membaca dan berdiskusi.

Sebagai seorang mahasiswa dan calon ilmuwan, perpustakaan seharusnya menjadi tempat yang paling dicari, terutama dalam mencari referensi untuk membuat atau menyelesaikan tugas-tugas perkuliahan.

Menumbuhkan Minat Baca

Faktor yang menjadi peyebab sepinya perpustakaan, selain minat baca mahasiswa yang menurun, juga karena perpustakaan tidak bisa mengikuti perkembangan zaman dengan tidak memenuhi kebutuhan mahasiswa. Untuk memenuhi kebutuhan tugas-tugas kuliah, mahasiswa seringkali lebih memilih cara instan, yaitu mencari di internet.

Mengapa minat baca mahasiswa rendah? Menurut (Arixs: 2006) ada enam faktor penyebab: (1) Sistem pembelajaran di Indonesia belum membuat mahasiswa harus membaca buku, (2) banyaknya tempat hiburan, permainan, dan tayangan TV yang mengalihkan perhatian mereka dari menbaca buku, (3) budaya baca memang belum pernah diwariskan nenek moyang kita, sedangkan budaya tutur masih dominan daripada budaya membaca, (4) sarana untuk memperoleh bacaan seperti perpustakaan atau taman bacaan masih merupakan barang langka, (5) tidak meratanya penyebaran bahan bacaan di berbagai lapisan masyarakat (6) serta dorongan membaca tidak ditumbuhkan sejak jenjang pendidikan praperguruan tinggi.

Perpustakaan sesungguhnya memainkan peranan penting bagi terciptanya budaya membaca bagi mahasiswa. Perpustakaan merupakan jembatan menuju penguasaan ilmu pengetahuan, dapat memberikan kontribusi penting bagi terbukanya akses informasi, serta menyediakan data yang akurat bagi proses pengambilan sumber-sumber referensi bagi pengembangkan ilmu pengetahuan. Dan semua itu hanya bisa di dapatkan dengan cara membaca.

Oleh sebab itulah, perpustakaan kampus hendaknya didesain sedemikian rupa supaya mahasiswa dan civitas academica lebih betah berada di sana. Perpustakaan harus mampu memenuhi dahaga para mahasiswa yang haus akan ilmu pengetahuan dengan empat cara.

Pertama, menambah sarana dan prasarana perpustakaan, seperti adanya fasilitas dan jaringan internet atau wi-fi, memperbanyak ruang diskusi, dan memperbaiki ruang bacaan. Jika hal ini dapat diwujudkan, tentu akan menarik perhatian mahasiswa berkunjung ke perpustakaan.

Kedua, memberikan pelayanan yang baik, ramah, dan bersahabat. Hal ini sangat penting mengingat para pengunjung adalah mahasiswa yang berpendidikan. Jadi jika ada pelayanan dari petugas yang kurang baik dan kurang memuaskan tentu mereka akan protes dan kurang nyaman dalam menggunakan fasilitas perpustakaan.

Ketiga, tersedianya koleksi buku yang memadai. Koleksi bahan bacaan (buku atau literarur) merupakan komponen yang paling penting bagi perpustakaan. Koleksi yang harus dimiliki oleh perpustakaan minimal adalah buku wajib bagi setiap mata kuliah yang diajarkan dan jumlahnya harus memadai. Menurut SK Mendikbud 0686/U/1991, setiap mata kuliah dasar dan mata kuliah keahlian harus disediakan dua judul buku wajib dengan jumlah eksemplar sekurang-kurangnya 10 % dari jumlah mahasiswa yang mengambil mata kuliah tersebut.

Keempat, menciptakan iklim membaca di kampus. Lingkungan akademik yang kondusif akan mendorong mahasiswa untuk rajin ke perpustakaan. Hal itu bisa dilakukan, misalnya dengan cara dosen memberikan tugas membaca bagi mahasiswanya.

Jika perpustakaan dapat memberikan layanan yang baik dan menyediakan berbagai kebutuhan literatur yang dibutuhkan, maka mahasiswa akan banyak mendatangi perpustakaan. Lingkungan yang demikian memang tidak bisa diciptakan sendirian oleh perpustakaan, melainkan harus bekerja sama dengan seluruh warga kampus. (24)



sumber : http://suaramerdeka.com/v1/index.php/read/cetak/2011/09/24/160264/19/Perpustakaan-Oh-Perpustakaan 

Perpustakaan, oh.. Perpustakaan




MINAT baca selama ini menjadi salah satu masalah besar bagi bangsa Indonesia. Betapa tidak, saat ini minat baca masyarakat Indonesia termasuk yang terendah di Asia.

Indonesia hanya unggul di atas Kamboja dan Laos. Padahal semakin rendah kebiasaan membaca, penyakit kebodohan dan kemiskinan akan berpotensi mengancam kemajuan dan eksistensi bangsa ini. Parahnya lagi, rendahnya minat baca bukan hanya terjadi pada masyarakat umum, di SD, SMP, SMA, bahkan di perguruan tinggi pun minat baca mahasiswa sangat rendah. Hal tersebut sangat bertolak belakang dengan kondisi di Jepang.

Saat ini tentu kita sudah melihat bagaimana kemajuan perkembangan iptek di Jepang. Semua itu disebabkan karena pemerintah Jepang sangat memprioritaskan kebutuhan bahan bacaan masyarakatnya, terutama anak-anak sekolah dan mahasiswa, sehingga tak mengherankan jika perpustakaan, terutama di kampus-kampus Jepang, selalu ramai dikunjungi mahasiswa.

Berbeda dari kondisi perpustakaan kampus di Indonesia, perpustakaan kampus tak lebih hanya sebagai tempat penyimpanan dan pajangan berbagai koleksi buku dan bahan referensi lainnya. Lebih ironis lagi, perpustakaan kampus sering dijadikan sebagai tempat untuk pacaran, bukan tempat membaca dan berdiskusi.

Sebagai seorang mahasiswa dan calon ilmuwan, perpustakaan seharusnya menjadi tempat yang paling dicari, terutama dalam mencari referensi untuk membuat atau menyelesaikan tugas-tugas perkuliahan.

Menumbuhkan Minat Baca

Faktor yang menjadi peyebab sepinya perpustakaan, selain minat baca mahasiswa yang menurun, juga karena perpustakaan tidak bisa mengikuti perkembangan zaman dengan tidak memenuhi kebutuhan mahasiswa. Untuk memenuhi kebutuhan tugas-tugas kuliah, mahasiswa seringkali lebih memilih cara instan, yaitu mencari di internet.

Mengapa minat baca mahasiswa rendah? Menurut (Arixs: 2006) ada enam faktor penyebab: (1) Sistem pembelajaran di Indonesia belum membuat mahasiswa harus membaca buku, (2) banyaknya tempat hiburan, permainan, dan tayangan TV yang mengalihkan perhatian mereka dari menbaca buku, (3) budaya baca memang belum pernah diwariskan nenek moyang kita, sedangkan budaya tutur masih dominan daripada budaya membaca, (4) sarana untuk memperoleh bacaan seperti perpustakaan atau taman bacaan masih merupakan barang langka, (5) tidak meratanya penyebaran bahan bacaan di berbagai lapisan masyarakat (6) serta dorongan membaca tidak ditumbuhkan sejak jenjang pendidikan praperguruan tinggi.

Perpustakaan sesungguhnya memainkan peranan penting bagi terciptanya budaya membaca bagi mahasiswa. Perpustakaan merupakan jembatan menuju penguasaan ilmu pengetahuan, dapat memberikan kontribusi penting bagi terbukanya akses informasi, serta menyediakan data yang akurat bagi proses pengambilan sumber-sumber referensi bagi pengembangkan ilmu pengetahuan. Dan semua itu hanya bisa di dapatkan dengan cara membaca.

Oleh sebab itulah, perpustakaan kampus hendaknya didesain sedemikian rupa supaya mahasiswa dan civitas academica lebih betah berada di sana. Perpustakaan harus mampu memenuhi dahaga para mahasiswa yang haus akan ilmu pengetahuan dengan empat cara.

Pertama, menambah sarana dan prasarana perpustakaan, seperti adanya fasilitas dan jaringan internet atau wi-fi, memperbanyak ruang diskusi, dan memperbaiki ruang bacaan. Jika hal ini dapat diwujudkan, tentu akan menarik perhatian mahasiswa berkunjung ke perpustakaan.

Kedua, memberikan pelayanan yang baik, ramah, dan bersahabat. Hal ini sangat penting mengingat para pengunjung adalah mahasiswa yang berpendidikan. Jadi jika ada pelayanan dari petugas yang kurang baik dan kurang memuaskan tentu mereka akan protes dan kurang nyaman dalam menggunakan fasilitas perpustakaan.

Ketiga, tersedianya koleksi buku yang memadai. Koleksi bahan bacaan (buku atau literarur) merupakan komponen yang paling penting bagi perpustakaan. Koleksi yang harus dimiliki oleh perpustakaan minimal adalah buku wajib bagi setiap mata kuliah yang diajarkan dan jumlahnya harus memadai. Menurut SK Mendikbud 0686/U/1991, setiap mata kuliah dasar dan mata kuliah keahlian harus disediakan dua judul buku wajib dengan jumlah eksemplar sekurang-kurangnya 10 % dari jumlah mahasiswa yang mengambil mata kuliah tersebut.

Keempat, menciptakan iklim membaca di kampus. Lingkungan akademik yang kondusif akan mendorong mahasiswa untuk rajin ke perpustakaan. Hal itu bisa dilakukan, misalnya dengan cara dosen memberikan tugas membaca bagi mahasiswanya.

Jika perpustakaan dapat memberikan layanan yang baik dan menyediakan berbagai kebutuhan literatur yang dibutuhkan, maka mahasiswa akan banyak mendatangi perpustakaan. Lingkungan yang demikian memang tidak bisa diciptakan sendirian oleh perpustakaan, melainkan harus bekerja sama dengan seluruh warga kampus. (24)



sumber : http://suaramerdeka.com/v1/index.php/read/cetak/2011/09/24/160264/19/Perpustakaan-Oh-Perpustakaan 

0 comments:

Thursday, January 23, 2014



Kehadiran Juan Mata sekiranya bisa mendongkrak performa Manchester United di sisa musim ini.

Hangatnya bursa transfer musim dingin kali ini diawali dari Old Trafford perihal kabar ketertarikan Manchester United untuk mendapatkan gelandang serang milik Chelsea Juan Mata.

The Red Devils memang santer diisukan akan mendatangkan Mata dengan tawaran yang mampu memecahkan rekor transfer klub, yakni sebesar £37 juta. Pemain asal Spanyol itu juga belum mendapat kepercayaan dari manajer Jose Mourinho sehingga ia sangat berpeluang hijrah dari Stamford Bridge.

Meski di musim ini kesempatan bermain pria 25 tahun itu terbatas, namun tetap saja mantan penggawa Valencia ini memiliki kualitas yang dibutuhkan United. Sekiranya, kehadiran Mata akan mampu memperbaiki musim pasukan Setan Merah yang amburadul.

Seperti diketahui, tim arahan David Moyes mengalami musim yang buruk lantaran terlempar dari empat besar di tabel klasemen Liga Primer, juga mereka yang tumbang di putaran ketiga Piala FA dan juga semi-final Piala Liga.

Terlepas itu, harapan United untuk berkompetisi tetap ada, yakni ajang Liga Champions Eropa setelah meraih tiket ke babak 16 besar dengan ditantang wakil Yunani Olympiakos.

Dan untuk menghidupkan peluang mereka, sebuah paket transfer tengah dirancang dengan mengincar Mata – seorang pemain yang dianggap kebanyakan fans The Blues sebagai penampil terbaik di musim lalu.

Statistik Mata jauh di atas pemain United lainnya, dengan The Red Devils yang mewakilkan Michael Carrick sebagai pemain dengan umpan terbanyak - yakni 1.061 dari 51 laga sejak awal musim 2012/13 hingga matchday ke-22 musim ini. Statistik tersebut coba kita bandingkan dengan Mata, yang dari 48 laga terakhir di EPL mampu melancarkan umpan sejumlah 1.171 kali.

Selain itu, pria bercambang tersebut juga sangat banyak menghasilkan peluang, yang berada di angka 125 - termasuk assists. Sedangkan pemain top asal United tidak ada yang mampu menyamainya, dengan Antonio Valencia berada di urutan kedua dengan 60 kali menciptakan peluang dan assists.



Dengan United yang kini menghuni peringkat ketujuh dan terpaut 14 poin dari sang pemuncak Arsenal, kehadiran Mata yang di musim ini terpinggirkan bisa jadi akan menghasilkan sebuah simbiosis mutualisme.

Berikut Goal Indonesia jabarkan lima hal yang bisa diharapkan Manchester United dari seorang Juan Mata.


1. Andal Membuat Peluang

Meski ia bukan seorang box-to-box midfielder yang diinginkan para penggemar Manchester United, namun Mata adalah seorang pemain kelas dunia yang pandai membuat peluang. Dalam hal ini, kehadirannya akan memanjakan Wayne Rooney dan Robin van Persie yang bakal ditempatkan di depan.

Selama dua setengah musim membela Chelsea, sebanyak 227 peluang berhasil ia ciptakan. Dibandingkan dengan pemain United yang ada sekarang ini, RvP (171), Rooney (140), Valencia (125), Nani (90), Evra (87) dan Young (86), Mata pastinya lebih unggul.


2. Multifungsi

Mata adalah seorang pemain multifungsi. Meski posisi idealnya adalah gelandang serang, namun tak jarang ia beroperasi dari sayap. Sepanjang bermain di Liga Primer, umpan silang yang sudah dilakukannya jumlahnya jauh lebih banyak dari yang dilakukan pemain United mana pun itu. Musim lalu, Juan Mata mencatat 70 umpan silang.


3. Master Umpan-Umpan Penting

Gelandang asal Spanyol ini merupakan master dalam menciptakan umpan penting bagi rekan setimnya, sebagaimana ia yang hanya tertinggal dari David Silva dan Leighton Baines dengan 2,7 operan penting per laga di musim lalu. Dalam hal ini, Mata memiliki 1,3 key passes dan 2,8 akurasi bola panjang per laga, yang menunjukkan bahwa ia ingin melakukan hal lebih ketimbang hanya menjaga bola.

Whoscored menyebut Mata memiliki karakteristik andalan dalam hal umpan-umpan penting, tendangan bebas dan eksekusi bola-bola mati. Sementara umpan silang, umpan terobosan, penyelesaian akhir dan kemampuan menjaga bola serta keahlian memainkan tempo juga tak bisa diremehkan. Di musim ini, Manchester United membutuhkan perbaikan kualitas di sektor tersebut.


4. Hadirkan Kualitas Tambahan

Dengan pemain lini tengah United yang kurang berkontribusi di musim ini, hadirnya Juan Mata tentu bakal menambah kualitas di tim. Selain itu, klub asal Old Trafford ini mungkin akan mendapat keuntungan besar dengan motivasi terselubung yang dimiliki Mata, yakni tampil di Piala Dunia.

Itu berarti, pemain Spanyol ini akan tampil habis-habisan hingga Mei untuk bisa mendapatkan jatah tempat di skuat La Furia Roja sebagaimana di Chelsea ia sulit melakukannya karena kalah bersaing dengan Oscar dan Eden Hazard. Sementara di United, bisa dikatakan kualitasnya sedikit lebih baik dibanding Ashley Young, Luis Nani dan Antonio Valencia untuk posisi starter.


5. Skill Tinggi

Mantan mahasiswa jurusan jurnalisme di Universitas Politecnica de Madrid ini diberkahi paket lengkap dalam gaya bermainnya. Selain memiliki teknik di atas rata-rata, ia mampu mengontrol bola dengan visi yang luar biasa. Disamping itu, Mata juga mempunyai keahlian dalam melewati lawan.

Sebagaimana dijabarkan mantan manajer Chelsea Andre Villas-Boas, ia menyebut Mata sebagai pemain impian, dengan berkata: "Dia merupakan pesepakbola yang bisa mencetak gol dan memberi assist, dan ia juga bisa masuk tim manapun di dunia."

Juan mata to MU



Kehadiran Juan Mata sekiranya bisa mendongkrak performa Manchester United di sisa musim ini.

Hangatnya bursa transfer musim dingin kali ini diawali dari Old Trafford perihal kabar ketertarikan Manchester United untuk mendapatkan gelandang serang milik Chelsea Juan Mata.

The Red Devils memang santer diisukan akan mendatangkan Mata dengan tawaran yang mampu memecahkan rekor transfer klub, yakni sebesar £37 juta. Pemain asal Spanyol itu juga belum mendapat kepercayaan dari manajer Jose Mourinho sehingga ia sangat berpeluang hijrah dari Stamford Bridge.

Meski di musim ini kesempatan bermain pria 25 tahun itu terbatas, namun tetap saja mantan penggawa Valencia ini memiliki kualitas yang dibutuhkan United. Sekiranya, kehadiran Mata akan mampu memperbaiki musim pasukan Setan Merah yang amburadul.

Seperti diketahui, tim arahan David Moyes mengalami musim yang buruk lantaran terlempar dari empat besar di tabel klasemen Liga Primer, juga mereka yang tumbang di putaran ketiga Piala FA dan juga semi-final Piala Liga.

Terlepas itu, harapan United untuk berkompetisi tetap ada, yakni ajang Liga Champions Eropa setelah meraih tiket ke babak 16 besar dengan ditantang wakil Yunani Olympiakos.

Dan untuk menghidupkan peluang mereka, sebuah paket transfer tengah dirancang dengan mengincar Mata – seorang pemain yang dianggap kebanyakan fans The Blues sebagai penampil terbaik di musim lalu.

Statistik Mata jauh di atas pemain United lainnya, dengan The Red Devils yang mewakilkan Michael Carrick sebagai pemain dengan umpan terbanyak - yakni 1.061 dari 51 laga sejak awal musim 2012/13 hingga matchday ke-22 musim ini. Statistik tersebut coba kita bandingkan dengan Mata, yang dari 48 laga terakhir di EPL mampu melancarkan umpan sejumlah 1.171 kali.

Selain itu, pria bercambang tersebut juga sangat banyak menghasilkan peluang, yang berada di angka 125 - termasuk assists. Sedangkan pemain top asal United tidak ada yang mampu menyamainya, dengan Antonio Valencia berada di urutan kedua dengan 60 kali menciptakan peluang dan assists.



Dengan United yang kini menghuni peringkat ketujuh dan terpaut 14 poin dari sang pemuncak Arsenal, kehadiran Mata yang di musim ini terpinggirkan bisa jadi akan menghasilkan sebuah simbiosis mutualisme.

Berikut Goal Indonesia jabarkan lima hal yang bisa diharapkan Manchester United dari seorang Juan Mata.


1. Andal Membuat Peluang

Meski ia bukan seorang box-to-box midfielder yang diinginkan para penggemar Manchester United, namun Mata adalah seorang pemain kelas dunia yang pandai membuat peluang. Dalam hal ini, kehadirannya akan memanjakan Wayne Rooney dan Robin van Persie yang bakal ditempatkan di depan.

Selama dua setengah musim membela Chelsea, sebanyak 227 peluang berhasil ia ciptakan. Dibandingkan dengan pemain United yang ada sekarang ini, RvP (171), Rooney (140), Valencia (125), Nani (90), Evra (87) dan Young (86), Mata pastinya lebih unggul.


2. Multifungsi

Mata adalah seorang pemain multifungsi. Meski posisi idealnya adalah gelandang serang, namun tak jarang ia beroperasi dari sayap. Sepanjang bermain di Liga Primer, umpan silang yang sudah dilakukannya jumlahnya jauh lebih banyak dari yang dilakukan pemain United mana pun itu. Musim lalu, Juan Mata mencatat 70 umpan silang.


3. Master Umpan-Umpan Penting

Gelandang asal Spanyol ini merupakan master dalam menciptakan umpan penting bagi rekan setimnya, sebagaimana ia yang hanya tertinggal dari David Silva dan Leighton Baines dengan 2,7 operan penting per laga di musim lalu. Dalam hal ini, Mata memiliki 1,3 key passes dan 2,8 akurasi bola panjang per laga, yang menunjukkan bahwa ia ingin melakukan hal lebih ketimbang hanya menjaga bola.

Whoscored menyebut Mata memiliki karakteristik andalan dalam hal umpan-umpan penting, tendangan bebas dan eksekusi bola-bola mati. Sementara umpan silang, umpan terobosan, penyelesaian akhir dan kemampuan menjaga bola serta keahlian memainkan tempo juga tak bisa diremehkan. Di musim ini, Manchester United membutuhkan perbaikan kualitas di sektor tersebut.


4. Hadirkan Kualitas Tambahan

Dengan pemain lini tengah United yang kurang berkontribusi di musim ini, hadirnya Juan Mata tentu bakal menambah kualitas di tim. Selain itu, klub asal Old Trafford ini mungkin akan mendapat keuntungan besar dengan motivasi terselubung yang dimiliki Mata, yakni tampil di Piala Dunia.

Itu berarti, pemain Spanyol ini akan tampil habis-habisan hingga Mei untuk bisa mendapatkan jatah tempat di skuat La Furia Roja sebagaimana di Chelsea ia sulit melakukannya karena kalah bersaing dengan Oscar dan Eden Hazard. Sementara di United, bisa dikatakan kualitasnya sedikit lebih baik dibanding Ashley Young, Luis Nani dan Antonio Valencia untuk posisi starter.


5. Skill Tinggi

Mantan mahasiswa jurusan jurnalisme di Universitas Politecnica de Madrid ini diberkahi paket lengkap dalam gaya bermainnya. Selain memiliki teknik di atas rata-rata, ia mampu mengontrol bola dengan visi yang luar biasa. Disamping itu, Mata juga mempunyai keahlian dalam melewati lawan.

Sebagaimana dijabarkan mantan manajer Chelsea Andre Villas-Boas, ia menyebut Mata sebagai pemain impian, dengan berkata: "Dia merupakan pesepakbola yang bisa mencetak gol dan memberi assist, dan ia juga bisa masuk tim manapun di dunia."

0 comments:

Wednesday, January 22, 2014

danang pembuat jejak

0 comments:

football skills

0 comments:

Monday, January 20, 2014

10 Pemimpin Terbaik Dunia JOHN F KENNEDY Tokoh penting AS di era Perang Dunia. Pemimpin besar yang menjadi panutan pemimpin-pemimpin modern di Amerika Serikat. Tegas, bijak, serta piawai menggunakan otaknya. Salah satu pemimpin paling bijaksana yang pernah berpijak di muka bumi. CHE GUEVARA Adalah pejuang revolusi Marxis Argentina dan seorang pemimpin gerilya Kuba. Keberaniannya melebihi singa, jiwanya berapi membara membakar semangat pasukannya. Salah satu pemimpin militer terbaik yang pernah ada di era modern. Kekuatannya setara Caesar dengan kombinasi sifat langka manusia yang kental dalam darahnya. VLADIMIR ILYICH UYANOV Salah satu pemimpin paling berpengaruh dalam sejarah politik dunia. Seorang revolusioner penting dan pemimpin besar bangsa Russia. Kecerdasannya adalah mutlak, kepemimpinannya amat menonjol dalam lembar sejarah hitam putih. Seorang pemimpin yang menjadi panutan turunan Russia hingga sekarang. NELSON MANDELA Pemimpin Afrikan yang identik dengan kata "Apartheid". Pria kulit hitam yang begitu menentang pengelompokan ras manusia. Pembunuh Apartheid yang terkenal, legenda hidup yang masih bersinar di daratan benua hitam. Sang Madiba yang agung dan legendaris. Sifatnya yang tegar dan berani dalam menegakan kemanusiaan di muka bumi. ABRAHAM LINCOLN Pemimpin besar AS yang bersifat tegar dan pantang menyerah. Bapa kemerdekaan Amerika, julukan yang Ia dapat setelah melaksanakan usaha heroiknya menumpas perbudakan di Amerika Serikat yang berakhir tragis. Presiden yang berkorban nyawa atas perbuatannya menentang perbudakan. NAPOLEON BONAPARTE Adalah realitas dari tokoh Robin Hood. Penegak keadilan bermodal semangat dan kepercayaan pada keadilan. Kaisar besar penakluk bangsa Prancis yang berselimut ketidak adilan. Seorang tokoh panutan para pemimpin militer hingga saat ini. Sifat paling terkenalnya adalah keyakinannya akan keadilan. ISA AL MASIH Nabi yang menjunjung tinggi rasa kasih sayang sesama makhluk hidup. Contoh sifat manusiawi yang amat manusiawi. Sebuah cerminan sifat Budha Ghautama yang melegenda. Nabi yang menunjukan bagaimana manusia bisa berjiwa sesuci malaikat dengan pandangan bahwa semua makhluk patut dihargai dan diperlakukan sama. MAHMUD AHMADINEJAD Salah satu pemimpin yang menjadi cermin kesederhanaan umat Tuhan yang mulia. Pria yang menjadi presiden ke 6 Iran ini menunjukan bahwa semua manusia adalah sama. Kemewahan dan harta hanya racun belaka, kekayaan yang sesungguhnya adalah bagaimana seorang pemimpin berkorban untuk rakyatnya dan menjunjung tinggi keadilan serta selembar contoh perilaku dan moral yang bijak. Satu-satunya Presiden yang sangat amat merakyat di jaman modern ini. KOESNO SOSRODIHARDJO (SOEKARNO) Presiden terbaik yang pernah dimiliki Negara ini. Tegas, Bijak, dan Cerdas. Pidatonya menggila, membakar semangat rakyatnya. Kharismanya membuai hingga sederet wanita tunduk oleh sifat flamboyannya. Otaknya pun moncer!! hasil didikan lantai dingin ruang jeruji besi, pembuangan dan perenungan. Tak kurang beberapa negara adi daya pernah di pecundanginya dengan diplomasi yang elegan selalu menjadi kekuatannya. Belahan dunia manapun dalam sejarah mereka, pernah mengenal bagaimana pria ini membawa dan menjunjung harga diri negaranya dengan segenap jiwa dan semangatnya. MUHAMMAD BIN ABDULLAH Adalah seorang pemimpin agung muka bumi di tahun 600an dan manusia pembawa amanat dari Tuhan yang Maha Esa. Pria timur dengan akhlak mulia, sikap bijak, dan cerdas luar biasa. Ajaran yang dibawanya adalah peninggalan yg paling Bijaksana bukan hanya untuk Muslim tapi untuk seluruh Umat manusia. Sesorang yang memiliki jiwa yang tenang dan besar, salah satu kharismatiknya yang melegenda. Dia sungguh terlalu baik terhadap dunia ini, dengan memberikan ajaran-ajaran kemanusiaan yang berasal langsung dari sang pencipta. Siapa pun yang memplajari kehidupan dan sifat Nabi besar dari jazirah Arabia ini, siapa pun yang mengetahui bagaimana ia mengajar dan bagamana ia hidup, pasti memberikan rasa hormat kepada Nabi agung itu, salah seorang utusan Tuhan yang luar biasa.

10 Pemimpin Terbaik Dunia JOHN F KENNEDY Tokoh penting AS di era Perang Dunia. Pemimpin besar yang menjadi panutan pemimpin-pemimpin modern di Amerika Serikat. Tegas, bijak, serta piawai menggunakan otaknya. Salah satu pemimpin paling bijaksana yang pernah berpijak di muka bumi. CHE GUEVARA Adalah pejuang revolusi Marxis Argentina dan seorang pemimpin gerilya Kuba. Keberaniannya melebihi singa, jiwanya berapi membara membakar semangat pasukannya. Salah satu pemimpin militer terbaik yang pernah ada di era modern. Kekuatannya setara Caesar dengan kombinasi sifat langka manusia yang kental dalam darahnya. VLADIMIR ILYICH UYANOV Salah satu pemimpin paling berpengaruh dalam sejarah politik dunia. Seorang revolusioner penting dan pemimpin besar bangsa Russia. Kecerdasannya adalah mutlak, kepemimpinannya amat menonjol dalam lembar sejarah hitam putih. Seorang pemimpin yang menjadi panutan turunan Russia hingga sekarang. NELSON MANDELA Pemimpin Afrikan yang identik dengan kata "Apartheid". Pria kulit hitam yang begitu menentang pengelompokan ras manusia. Pembunuh Apartheid yang terkenal, legenda hidup yang masih bersinar di daratan benua hitam. Sang Madiba yang agung dan legendaris. Sifatnya yang tegar dan berani dalam menegakan kemanusiaan di muka bumi. ABRAHAM LINCOLN Pemimpin besar AS yang bersifat tegar dan pantang menyerah. Bapa kemerdekaan Amerika, julukan yang Ia dapat setelah melaksanakan usaha heroiknya menumpas perbudakan di Amerika Serikat yang berakhir tragis. Presiden yang berkorban nyawa atas perbuatannya menentang perbudakan. NAPOLEON BONAPARTE Adalah realitas dari tokoh Robin Hood. Penegak keadilan bermodal semangat dan kepercayaan pada keadilan. Kaisar besar penakluk bangsa Prancis yang berselimut ketidak adilan. Seorang tokoh panutan para pemimpin militer hingga saat ini. Sifat paling terkenalnya adalah keyakinannya akan keadilan. ISA AL MASIH Nabi yang menjunjung tinggi rasa kasih sayang sesama makhluk hidup. Contoh sifat manusiawi yang amat manusiawi. Sebuah cerminan sifat Budha Ghautama yang melegenda. Nabi yang menunjukan bagaimana manusia bisa berjiwa sesuci malaikat dengan pandangan bahwa semua makhluk patut dihargai dan diperlakukan sama. MAHMUD AHMADINEJAD Salah satu pemimpin yang menjadi cermin kesederhanaan umat Tuhan yang mulia. Pria yang menjadi presiden ke 6 Iran ini menunjukan bahwa semua manusia adalah sama. Kemewahan dan harta hanya racun belaka, kekayaan yang sesungguhnya adalah bagaimana seorang pemimpin berkorban untuk rakyatnya dan menjunjung tinggi keadilan serta selembar contoh perilaku dan moral yang bijak. Satu-satunya Presiden yang sangat amat merakyat di jaman modern ini. KOESNO SOSRODIHARDJO (SOEKARNO) Presiden terbaik yang pernah dimiliki Negara ini. Tegas, Bijak, dan Cerdas. Pidatonya menggila, membakar semangat rakyatnya. Kharismanya membuai hingga sederet wanita tunduk oleh sifat flamboyannya. Otaknya pun moncer!! hasil didikan lantai dingin ruang jeruji besi, pembuangan dan perenungan. Tak kurang beberapa negara adi daya pernah di pecundanginya dengan diplomasi yang elegan selalu menjadi kekuatannya. Belahan dunia manapun dalam sejarah mereka, pernah mengenal bagaimana pria ini membawa dan menjunjung harga diri negaranya dengan segenap jiwa dan semangatnya. MUHAMMAD BIN ABDULLAH Adalah seorang pemimpin agung muka bumi di tahun 600an dan manusia pembawa amanat dari Tuhan yang Maha Esa. Pria timur dengan akhlak mulia, sikap bijak, dan cerdas luar biasa. Ajaran yang dibawanya adalah peninggalan yg paling Bijaksana bukan hanya untuk Muslim tapi untuk seluruh Umat manusia. Sesorang yang memiliki jiwa yang tenang dan besar, salah satu kharismatiknya yang melegenda. Dia sungguh terlalu baik terhadap dunia ini, dengan memberikan ajaran-ajaran kemanusiaan yang berasal langsung dari sang pencipta. Siapa pun yang memplajari kehidupan dan sifat Nabi besar dari jazirah Arabia ini, siapa pun yang mengetahui bagaimana ia mengajar dan bagamana ia hidup, pasti memberikan rasa hormat kepada Nabi agung itu, salah seorang utusan Tuhan yang luar biasa.

0 comments:

Marhaban Marhaban

Edisi Khusus
Bulan Ramadhan


Exclusive By :
___________________
___________________
blogpalingsip.blogspot.com
___________________
___________________

mimpi itu awal kesuksesan

" berani dan beranilah bermimpi besar. karena mimpi itu AWAL DARI KESUKSESAN. tulislah 100 mimpi anda di atas kertas,
dan anda akan melihat di suatu hari nanti tulisan di kertas itu hanya coretan.
coretan karena anda sudah mewujudkannya "

Pages

Wikipedia

Search results

Translate

Popular Posts

Contributors

comment

Music

Popular Posts

clock

back to top